• image description Eng
  • image description Eng
  • image description Eng

WISUDA II DAN PENGAMBILAN SUMPAH PERAWAT ANGKATAN XXX PROGRAM STUDI DIPLOMA III KEPERAWATAN

image description

Politeknik Yakpermas Banyumas, melaksanakan kegiatan Wisuda II & pengambilan sumpah Keperawatan angkatan XXX program studi DIII keperawatan secara Luring di mana pelaksanaan tersebut tetap memperhatikan Protokol Kesehatan Masa Pandemi, kegiatan berlangsung dan di laksanakan di Aula 1 Java Heritage Hotel Purwokerto pada hari Kamis, 3 Februari 2022 dimana kegiatan tersebut di hadir oleh

Senat Politeknik Yakpermas Banyumas diantaranya :

  1. Ketua Senat : Ns. Sudiarto, M.Kep
  2. Sekertaris : Rahaju Ningtyas, S.Kp., M. Kep
  3. Anggota 1 : P. Sulistyowati, S.Kp, M.Kep.
  4. Anggota 2 : Ns. Kastuti Endang T, M.Kep
  5. Anggota 3 : Ns. Fida Dyah Puspasari, M. Kep

ada beberapa hal yang di sampaikan oleh Direktur Politeknik Yakpermas Banyumas "Ibu Rahaju Ningtyas, S.Kp., M. Kep" 

Wisuda merupakan awal dari sebuah kehidupan baru, karena ilmu yang sudah anda dapatkan dikampus ini akan di lanjutkan untuk digunakan menyelesaikan dan membantu masyarakat dalam menyelesaikan dan membantu masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan dan tantangan yang semakin komplek kedepan. tetap teruslah belajar dan berjuang untuk diri sendiri, keluarga, profesi, negara dan bangsa. Hari ini lengkap sudah kompetensi anda sebagai seorang ahli Madya Keperawatan, namun sekali lagi, karir anda tidak boleh terhenti, karena anda harus melengkapi kebiasaan anda dengan belajar, melaksanakan pendidikan berkelanjutan sampai akhir hayat baik di jalur akademik profesional maupun vokasi profesional sehingga anda mempunyai Curiculum Vitae yang indah. Saya percaya bahwa dari sekian wisudawan, insyaallah 5-10 tahun kedepan ada yang akan menduduki jabatran penting di dunia keperawatan maupun di bidang kesehatan pada umumnya. Politeknik Yakpermas Banyumas sangat berbangga dengan prodi D-III Keperawatan yang dari tahun ketahun sampai saat ini berhasil menghantarkan mahasiswa dalam mengikuti ujian kompotensi nasional dengan hasil diatas 90% dan pada tahun 2021 ujian kompetensi nasional sudah dilaksanakan pada bulan oktober mencapai hasil kelulusan 100%

Pada hari ini melalui acara wisuda, Politeknik Yakpermas Banyumas sebagai almamater anda, akan melepas dan menyerahkan kembali kepada orang tua kandung kalian "Bapak Ibu saya hanturkan kembali putra putri terbaik Bapak Ibu dalam keadaan beriman, sehat, cerdas berilmu dan siap meneruskan cita-cita perjuangan Bapak ibu sekalian" saya berpesan kepada kalian semua, jika kalian nanti sudah mengaringi dan sukses menempuh cita-cita dan kalian kangen dengan almamatermu, yang memberikan pengetahuan ini, maka pulanglah... pulanglah ke pangkuan almamatermu, pintu kami di buka selebar-lebarnya. saya yakin, banyak kenangan indahmu bersama Politeknik Yakpermas Banyumas, jagalah nama baiknya, dengan bekerja dan berkarya sepenuh hati. kebesaran nama dan prestasi kalian kelak adalah kebesaran almamater kita bersama.










Copyright © 2019 All Rights Reserved